Rihlah Kematian
Kartu Tanda Pengenal :
1. Nama : Manusia (anak Adam)
2. Warga Negara : Berasal Dari Debu
3. Alamat : Planet Bumi
Keterangan perjalanan :
1. Stasius pemberangkatan : Kehidupan Dunia
2. Stasiun kembali : Kecamatan lahat,Balik papan,Kota bumi
3. Halte penjemputan : Sakaratul Maut
4. Terminal keberangkatan : Tidak diketahui dibelahan bumi manapun maut menjemput
5. Tanggal/jam berangkat : Suka-suka penguasa alam.
Bekal yang diperbolehkan untuk dibawa :
1. 2 meter kain kafan putih
2. Amal baik dan amal buruk - jiwa suci atau buruk
Amalan yang dibawa musafir untuk sampai ke tempat tujuan :
1. Shodaqoh jariyah. Perbanyaklah bekal (amal) sebelum datangnya kematian.
2. Do'a anak yang sholeh dengan hati yang bersih.
3. Ilmu yang bermanfaat.
Harap diperhatikan :
Perjalanan ini berbahaya bila belum memenuhi syarat dibawah ini :
1. Menaati perintah allah dan sunah nabi Muhammad s.a.w
2. Memperbanyak mengingat kematian
3. Menghormati orang tua dan menyambung tali silaturahmi
4. Berhenti membuat kesalahan
5. Mkana dan minum hanya yang halal saja
Bagi segenap manusia yang berminat ataupun tidak berminat harap mempersiapkan diri, anda akan dijemput mendadak
_______________________________________________________________
Barang siapa Yang Menunjukan kebaikan pahalanya seperti yang
mengerjakan perbuatan tersebut, Semoga allah membalas bagi orang
Yang Menyebarkannya.
Author : Ustadzah Nur Alaydrus (Nunih Bogor)